World Changer !!

on Monday, February 27, 2012

"in this world there are only two people, the first people who demand change, second, people who make the change."



Baru aja kemarin gw baca tulisan itu di salah satu buku karya anak bangsa. Dan itu cukup ngena banget buat gw pribadi. Kadang kadang kita selalu berlarut larut ada di dalam pilihan yang pertama, yaitu orang yang selalu nuntut akan ada perubahan. sekarang kalo semua dari kita adalah orang orang yang ada di dalam pilihan yang pertama akankah dunia ini berubah? ngak tentunya. :)

Perubahan itu akan terjadi kalau di mulai dari di kita yang menciptakan perubahan itu sendiri. Ga semena mena kita nuntut buat ada perubahan tapi kita hanya diam ngak ngelakuin apa apa sampai pada akhirnya kita hanya sama kaya orang yang jalan di tempat yang ga akan pernah sampai ke tujuan.

Perubahan di mulai dari diri kita sendiri, kita berubah dunia akan mengikuti, kita diem aja cuma nuntut perubahan dunia ini pun sama diam dan tetap sama. Simple nya sih gini kadang kita nuntut pemerintah buat berkerja lebih baik dalam mengatasi banjir di jakarta, tapi kita nya masih aja buang sampah sembangan??? berbanding terbalik bukan..

Memang sih ga ada jaminan nya kalau di mulai dari kita menjadi lebih baik dan dunia akan menjadi lebih baik, tapi toh itu adalah sebagian dari perjuangan kita dalam menuntut perubahan itu sendiri.

Minggu lalu gw share sama temen gw, dan gw berkali-kali-kali bilang, " Bro, orang yang sukses adalah orang yang DINAMIS ngak STATIS !! " ketika keadaan di sekeliling lo semakin ancur udah seharusnya kita jadi orang orang yang berubah, bertindak dinamis, nga diem aja dan statis.

" Tuhan aku berdoa kalau aku menjadi orang-orang yang bukan hanya menuntut perubahan tetapi menjadi orang-orang pembuat perubahan. amin. " 

Be World Shaker and World Changer :)

0 comments:

Post a Comment